Berita3.net, Sangatta – Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Pelajar Tahun 2019 resmi dibuka Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kutai Timur (Kutim) Basrie, Senin (14/10/2019)
Bertempat di Aula SMA Negeri 2 Sangatta Utara, hadir Sekretaris Dispora Kutim Darmansyah, Ketua KONI Kutim Heriansyah Masdar, Pengurus IPSI Kutim Andi Zulqayyim dan beberapa pejabat Dispora lainnya.
Dalam sambutanya, Ketua KONI Kutai Timur Heriansyah Masdar menyampaikan harapan atas terlaksananya kegitan tersebut.
“Kegiatan ini tentu untuk mencari bakat atlet yang Asli Kutai Timur sehingga kita mampu mempertahankan juara umum di Porprov yang akan datang.” Jelas Heriansyah sapaan akrab Herianyah Masdar.
Lebih lanjut, Heriansyah juga berharap para peserta yang bertanding tetap menjaga sportifitas.
“Saya berharap adik-adik sekalian bisa menjaga sportifitas kerena Kegitan ini untuk menunjukkan bakat, kempuan serta solidaritas bukan tempat bersaing negatif.” Tutup Heriansyah.
Diketahui, Kegitan ini akan dilaksanakan dari tanggal 14-16 Oktober 2019 serta terbuka untuk semua kecamatan, namun yang ikut hanya ada empat Kecamatan yaitu Sangatta Utara, Sangatta Selatan, Bengalon dan Sangkulirang, untuk kategorinya ada SD, SMP dan SMA dengan jumlah peserta 270 Orang. (As)