Berita3.net, Sangatta – Peringatan Maulid Nabi Muhammad Shallallahu’alaihi Wa Sallam di Mesjid Jannatul Huda Perumahan Griya Bukit Pelangi Sangatta Utara menghadirkan Ustadz Muhammad Arafah.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad yang digelar hari sabtu, (9/11/2019) sekaligus dirangkai dengan syukuran tersebut dihadiri tidak kurang dari 200 orang warga.
Ketua takmir mesjid jannatul huda, Usman pada kesempatan itu menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya acara tersebut.
Pada kesempatan yang sama, Ustadz Muhammad Arafah dalam tausiahnya menyampaikan beberapa hikmah yang bisa dipetik dengan adanya peringatan maulid Nabi Muhammad.
“Dalam diri Nabi Muhammad Shallallahu’alaihi Wa Sallam adalah rahmat bagi dirinya dan juga rahmat bagi orang lain, ini menandakan bahwa kehadiran Rasulullah membuat tenang begitupun sebaliknya tidak hadirnya Rasulullah dalam sebuah majelis membuat sahabat gelisah,” jelasnya.
Dia (Muhammad Arafah, Red) juga mengajak kepada para warga terkhusus kepada muslim untuk senantiasa meningkatkan ketaqwaan dan senantiasa membiasakan diri untuk bersedekah.
“Ketika kita rajin bersedekah, terlebih-lebih sumbangan itu ditujukan ke mesjid, maka secara otomatis Allah Azza Wa Jalla akan membangunkan kita istana di akhirat kelak,” tambahnya lebih jelas.
Dari penjelasan tausiah yang memakan waktu kurang dari 2 (dua) jam tersebut sedikitnya warga Perumahan Griya Bukit Pelangi dapat memetik hikmah diantaranya : pertama, sering-sering membaca shalawat, kedua, memperbanyak sedekah, ketiga, menjadikan mesjid sebagai ladang amal dan ilmu, keempat, menjaga tali silaturrahim antar sesama, dan yang terakhir adalah memuliakan tamu.
Panitia penyelenggara peringatan maulid Nabi Muhammad yang telah mempersiapkan kegiatan ini sejak sebulan yang lalu juga menghadirkan salah satu calon kontestan dalam pesta politik Kutai Timur tahun 2020 mendatang.
Dalam kesempatan sambutannya sebagai tamu kehormatan (donatur) dalam hal pembangunan mesjid Jannatul Huda, Haji Lulu/Haji Kinsu menyampaikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada warga yang telah bahu membahu membangun mesjid Jannatul Huda. (Arn)