Peduli Covid-19, KAHMI Kutim Serahkan Fasilitas Cuci Tangan dan Masker di Sangkulirang

Berita3.net, SANGATTA – Penetapan status Kejadian Luar Biasa (KLB) penularan Corona Virus Disease (COVID -19) di Kutai Timur (Kutim) membutuhkan penanganan yang cepat, masif dan komprehensif dari semua pihak.

KAHMI sebagai salah satu organisasi kemasyarakatan yang ada di Kutim, turut berpartisipasi dalam pencegahan penyebaran Covid-19 dengan menyerahkan tempat cuci tangan dan masker bagi masyarakat Sangkulirang. Fasilitas tersebut diterima langsung oleh Camat Sangkulirang yang didampingi anggota DPRD Kutim (M. Ali), Rabu (01/04/2020).

Tempat cuci tangan sudah terpasang di Sangkulirang

Ketua KAHMI Kutim, H. Ismunandar yang diwakili Alpian mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian KAHMI Kutim dalam mengantisipasi Penyebaran Covid-19.

”Alhamdulillah, kita sudah serahkan fasilitas cuci tangan dan masker untuk masyarakat Sangkulirang, ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Kahmi Kutim dalam mengantisipasi Penyebaran Covid-19″ Kata Aal sapaan akrab Alpian.

Fhoto Aal (kiri) Perwakilan KAHMI Kutim

Lebih lanjut,  Ia (Aal. red) berharap fasilitas cuci tangan tersebut dipergunakan dengan baik agar terhindar dari Covid-19.

“Harapannya tempat cuci tangan ini dipergunakan dengan baik agar terhindar dari Covid-19 dan kita berdoa semoga wabah Covid -19 cepat berlalu” tutup Aal.

Sebagai info, PMD Kahmi Kutim dibawah kepemimpinan H. Ismunandar sebagai Ketua Umum dan H. Musyaffa sebagai sekretaris umum telah membangun tempat cuci tangan   sebagai antisipasi penyebaran covid-19 dibeberapa tempat diantaranya di Taman bersemi (STQ), RSUD Kudungga Sangatta,  Palang Merah Indonesia (PMI) Kutim, Kantor Bupati Kutim, Rujab Bupati Kutim, Gedung Isolasi Covid-19, Sangkulirang dan beberapa tempat lainnya. (An)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *