Pembukaan Rakerprov 2019, Ketua Woodball Kaltim Berharap Tetap Lakukan Pembinaan

Berita3.net, Sangatta –Pengurus Indonesia Woodball Association (IWbA) Kalimantan Timur menggelar Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) Tahun 2019 di Hotel Royal Park Samarinda, Sabtu (02/11/2019).

Sebanyak 7 perwakilan Kabupaten/kota hadir dalam kegiatan tersebut. Ketua Panitia Hasbar, menyampaikan agenda kegiatan Rakerprov tersebut.

“Kegiatan Rakerprov ini akan di laksanakan dari tanggal 2-3 November 2019, dengan agenda mensukseskan Kejurprov Senior Junior dan mengevaluasi kegiatan pra PON”. Jelas Hasbar yang juga sekretaris Umum Woodball Kaltim.

Sementara itu, Ketua Woodball Provinsi Kaltim, Bohari Yusuf juga berharap kegiatan pembinaan terus di lakukan.

“Sekalipun Woodball tidak masuk dalam PON 2020 di Papua, tetapi jangan kita sampai patah semangat mungkin ada hikmahnya. Kedepanya tetap lakukan pembinaan.” harap Bohari Yusuf.

Kegiatan Rakerprov Woodball tahun 2019 resmi dibuka oleh Zainal Arifin selaku wakil Sekretaris II KONI Kaltim. (As)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *