Dukung Program Bupati, Desa Susuk Tengah Tambah Mesin Pompa Air

Berita3.net, Sangatta –Pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat berupa infrastruktur jalan, listrik dan air merupakan program utama pemerintah Kutai Timur saat ini, dimana pada tahun 2020 utamanya listrik dan air sudah menjangkau daerah terpencil.

Sejalan dengan program pemerintah, Desa Susuk Tengah Kecamatan Sandaran melalui Dana Desa (DD) menambah mesin pompa air untuk membantu pemenuhan air bersih bagi sekitar 150 rumah di Desa Susuk Tengah. Muslih selaku Sekretaris Desa menyampaikan kepada tim berita3.net melalui Whatsapp (WA) bahwa awalnya sudah ada mesin hasil swadaya masyarakat namun belum mampu memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat, makanya pihak Desa menambah satu unit lagi.

Pemasangan Pipa

“Pembelian mesin pompa air satu swadaya masyarakat, satunya kita beli menggunakan (DD). Dana yang digunakan sekitar Rp.56.743.100 ini digunakan untuk pembelian mesin pompa air dan pembuatan rumah pompa air, dan pipanisasi dua kali kegiatan, satu kegiatan menghabiskan anggaran DD  Rp.151.189.100.”

Lebih lanjut Muslih menyampaikan bahwa”mesin pompa air hasil swadaya masyarakat sebenarnya sudah 2 tahun berjalan namun belum mampu memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat.” Jelasnya.

Diketahui, Jarak mesin ke sumber air terangnya sekitar 100 M dan jarak mesin air ke pemukiman warga masyarakat sekitar 1 KM, dengan panjang pipanisasi sekitar 2,5 KM.

Disinggung mengenai kualitas airnya, Muslih menjawab bahwa sumber airnya dari air pegunungan sekitar desa Susuk Tengah dan layak untuk di konsumsi.” tambahnya.

warga gotong royong pasang Pipa Air

Harapannya dengan beropersinya mesin pompa air ini kebutuhan air bersih masyarakat bisa terpenuhi, dan semua masyarakat mendapatkan air bersih. (Raj)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *