Berita3.net, Samarinda – Kontingen Hapkido Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menunjukkan dominasinya dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Hapkido sekaligus babak kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur (Kaltim) tahun 2025. Ajang yang berlangsung di Kampus Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) Samarinda pada tanggal 12-14 September 2025 ini menjadi panggung bagi para atlet Hapkido Kutim untuk unjuk gigi dan membuktikan kualitasnya.
Dengan semangat juang tinggi, para atlet Hapkido Kutim berhasil meraih total 14 medali, terdiri dari 6 medali emas, 4 medali perak, dan 4 medali perunggu. Hasil ini tidak hanya membanggakan, tetapi juga memastikan sebagian besar atlet Kutim lolos untuk berlaga di Porprov Kaltim 2025 mendatang.

Berikut adalah daftar lengkap peraih medali dari Kontingen Hapkido Kutim:
Medali Emas:
– Ilham Saputra (Daeryun U67 Senior Putra)
– Ilham Saputra (Nakbob Tinggi Senior Putra)
– Muh. Refan Pranata (Daeryun U54 Senior Putra)
– Fhebryansyah Yasim (Daeryun U80 Senior Putra)
– Rahmalia Yoniex Kurniawan (Daeryun U62 Senior Putri)
– Wija Yulma (Nakbob Jauh Senior Putri)
Medali Perak:
– Muhammad Fikri Hamzah (Daeryun U78 Senior Putra)
– Alvadino Rizaldi E (Daeryun U58 Senior Putra)
– Wija Yulma (Daeryun U55 Senior Putri)
– Zahra Ananda Zaqila (Daeryun U51 Senior Putri)
Medali Perunggu:
– Naufal Yafi (Daeryun O85 Senior Putra)
– Fitratul Hidayah (Daeryun U58 Senior Putra)
– Bagus Karnida (Daeryun U67 Senior Putra)
– Tria Nafisa Amalia (Daeryun U59 Senior Putri)
Selain itu, Rahmalia Yoniex Kurniawan, atlet andalan Hapkido Kutim, dinobatkan sebagai Best Player Daeryun Putri atas performa impresifnya sepanjang kejuaraan.
Edy Adam, pelatih Hapkido Kutim, mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian yang diraih oleh para atletnya. “Saya sangat terharu dan bangga dengan perjuangan anak-anak. Persiapan yang matang dan semangat pantang menyerah menjadi kunci keberhasilan kami di Kejurprov ini,” ujarnya. Edy menambahkan bahwa hasil ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas latihan dan meraih prestasi yang lebih tinggi di Porprov Kaltim 2025.
Ketua Hapkido Kutim, Nelman, yang turut hadir langsung memberikan dukungan kepada para atlet Hapkido Kutim, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh atlet, pelatih, dan official yang telah berjuang mengharumkan nama Kutai Timur. “Keberhasilan ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi seluruh tim. Kami berharap dukungan dari pemerintah daerah dan KONI Kutim terus mengalir agar Hapkido di Kutai Timur semakin berkembang,” kata Nelman.
Ketua KONI Kutim, Rudi Hartono. Yang dihubungii melalui saluran Whatsapp, menyampaikan selamat atas prestasi yang diraih dan berjanji akan terus memberikan dukungan maksimal kepada seluruh cabang olahraga di Kutai Timur. “Kami sangat bangga dengan pencapaian atlet Hapkido Kutim. Ini adalah bukti bahwa Kutai Timur memiliki potensi besar di bidang olahraga. KONI Kutim akan terus berupaya meningkatkan fasilitas dan pembinaan agar atlet-atlet kita dapat meraih prestasi yang lebih gemilang di masa depan,” tegas Rudi Hartono.
Dengan hasil yang membanggakan ini, Kontingen Hapkido Kutim semakin optimis untuk menghadapi Porprov Kaltim 2025. Diharapkan, prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Kutai Timur untuk terus berprestasi di bidang olahraga. (RH)






