Berita3.net, Sangatta – Sepasang Bunga Bangkai yang ditemukan oleh warga di Sangatta Kutai Timur, seperti yang terlihat pada postingan dalam laman facebook @Sangattaku telah mendapatkan beberapa tanggapan baik like maupun komentar.

Dikonfirmasi melalui telepon seluler mengenai informasi penemuan tersebut LIPI Melalui DR. Ina Erlinawati (peneliti pusat penelitian biologi, bidang botani, Taksonomi, LIPI) menyebutkan bahwa jenis tersebut termasuk Bunga bangkai yang berukuran sedang.
“Kalau untuk jenis tersebut dinamakan Amorphophallus Paeoniifolius, jenis bunga bangkai juga tapi bukan yang titanum” jelasnya.
Dia (Ina Erlinawati) juga menambahkan bahwa jenis bunga bangkai yang tersebar di Indonesia sebanyak 26 jenis.
“Untuk jenis porang (variaphilis) termasuk Amorphophallus juga dan paling banyak tumbuh di Jawa, adapun orang menyebutnya suweg itu merupakan varian yang halus dan umbinya dapat dikonsumsi sementara yang tidak bisa dikonsumsi disebut walur” tambahnya.
“Amorphophallus atau bunga bangkai biasanya tumbuh Di atas tanah yang memiliki kelembaban yang cukup, Amorphophallus juga berbeda dengan Rafflesia” tutupnya.
Anda Juga Dapat Melihat :
https://www.facebook.com/watch/?v=739209323688569
Sebagai informasi beberapa bulan yang lalu di Kecamatan Karangan jenis yang sama juga pernah ditemukan oleh Mahasiswa Jurusan Kehutanan, Sekolah Tinggi Pertanian Kutai Timur. (Arn)